Paxel, Jasa Logistik yang Beda Dari yang Lain

Paxel
Saat pertama kali mendengar tentang Paxel, saya hanya membayangkan kalau Paxel itu sama saja dengan jasa ekspedisi pada umumnya, yang tidak pasti kapan sampainya, dan mahal ongkos kirimnya. Sampai saya mencoba sendiri keunggulan Paxel. Ternyata Paxel itu benar-benar berbeda dari layanan logistik lainnya.

Paxel apaan, sih?

Paxel merupakan starup logistik berbasis aplikasi yang berfokus pada pengiriman sehari sampai. Perusahaan ini sendiri sudah mulai beroperasi pertengahan tahun 2018 ini. Untuk saat ini memang Paxel baru menjangkau beberapa wilayah, seperti Jabodetabek, Bandung, Semarang, Yogyakarta, dan Solo. Semoga secepatnya menyusul kota-kota lain agar semua bisa menikmati kemudahan layanan Paxel ini.

Pengalaman menggunakan Paxel saya rasakan sendiri saat saya mengikuti Paxel Blogger Gathering Yogyakarta yang berlangsung di Ling-lung Kopi & Eatery yang terletak di daerah Sleman, Yogyakarta, sabtu, 24 November 2018 lalu. Acara yang dihadiri langsung oleh Bapak Djohari Zein, Founder GBMI (Global Basket Mulia Investama/Holding Paxel) tersebut merupakan syukuran atas beroperasinya Paxel di Jogja.

Kebetulan sore itu saya membawa paket dari rumah yang hendak saya kirimkan kepada kawan saya yang tinggal di Jogja seusai acara.

Kirim barang tinggal klik melalui aplikasi

Cara menggunakan aplikasi Paxel pun cukup mudah. Jika sudah terinstal di smartphone kita, tinggal klik saja buat pengiriman, lalu masukkan alamat kita, dan alamat tujuan beserta data diri penerima, lalu pilih ukuran paket, mau Small, Medium, Large, atau Custom. Jika sudah nantinya kurir Paxel yang disebut Happines Hero akan datang untuk menjemput paket kita di rumah. Jadi, kita nggak perlu repot lagi mengantarkan paket yang akan kita kirim. Senengnya lagi paket kita bakalan dipacking kembali dengan rapi oleh Hero Paxel. Setelah paket dibawa, kita bisa melacak sudah sampai mana posisi paket kita melalui aplikasi.


Seperti yang sudah saya sampaikan di atas bahwa Paxel itu sangat jauh berbeda dari jasa pengiriman barang pada umumnya. Paxel yang mengusung tagline "Antarkan Kebaikan" ini menawarkan layanan same day delivery, yaitu paket yang kita kirim akan sampai di hari yang sama dengan estimasi waktu 8 jam. Mau kirim makanan basah atau frozen food pun nggak perlu takut. Namun, apabila kita mengirim melebihi pukul 15.00, paket akan dikirim keesokan harinya. Tenang, paket kita akan disimpan dengan aman kok di smart locker. Jadi nggak kayak logistik lain yang main tumpuk-tumpuk sembarangan dengan paket milik orang.


Keunggulan lain dari Paxel adalah tarif ongkos kirimnya yang flat, karena dihitung berdasarkan ukuran paket, bukan berat mau pun jarak. Selain itu, kita juga bisa mengatur kapan estimasi paket akan sampai ke tangan penerima. Hero Paxel juga akan memastikan supaya barang tidak diterima oleh tangan yang salah. Paket yang kita kirim juga aman, karena dilindungi oleh asuransi.

Bagaimana, kamu mau juga coba mengirim barang dengan aplikasi Paxel ini secara gratis? Unduh saja aplikasinya, dan masukkan kode refferal: achmadmuttohar, kamu bakalan langsung mendapatkan saldo kredit sebesar 100 ribu. Lumayan, kan?
Paxel, Jasa Logistik yang Beda Dari yang Lain Paxel, Jasa Logistik yang Beda Dari yang Lain Reviewed by Achmad Muttohar on 12/01/2018 01:04:00 AM Rating: 5

10 komentar:

Diberdayakan oleh Blogger.