Arung Jeram bareng Progo Rafting : Seru, Mengasyikkan dan Bikin Ketagihan


Langit nampak berselimut awan mendung, udara pun masih terasa dingin saat saya tiba di Hotel Puri Asri, minggu, 24 Januari 2016 lalu. Pagi itu rencananya saya akan berarung jeram bersama kawan-kawan blogger dari Magelang dan Jogja. Meski kegiatan dimulai sekitar pukul 8, namun saya harus rela datang satu jam lebih awal, setelah Mas Nuz mengajak saya sarapan di Resto Pringgodani. Namanya juga rezeki nggak baik kalau ditolak. Hehe. Matursuwun sanget, Mas.

Usai sarapan saya pun kembali ke halaman belakang Hotel Puri Asri, lokasi yang menjadi start arung jeram. Setelah berganti pakaian saya lalu bergabung dengan teman-teman blogger yang lain dan bersiap untuk beraksi. Namun sebelumnya kami dibagi menjadi 4 kelompok, masing-masing kelompok terdiri dari 5 orang, kami juga harus mengenakan pelampung dan helm demi keselamatan dan keamanan serta diberi arahan oleh pemandu dari Progo Rafting.



Tak lupa kami mengambil dayung dan bergegas menuju ke sisi sungai, kemudian bersiap menaiki perahu kami masing-masing. Setiap perahu diisi oleh 5 orang dan 1 pemandu profesional jadi kita nggak perlu khawatir akan terjadi sesuatu yang tidak diinginkan. Jalur yang kami lalui adalah Sungai Progo Atas yang memiliki grade 3  di mana airnya tidak terlalu deras kalau dibandingkan dengan Progo Bawah yang memiliki grade 4-5. Sehingga aman bagi pemula dan anak mulai usia 8 tahun atau bagi yang nggak bisa berenang sekalipun.

Ngomomg-ngomong, Sungai Progo ini memiliki panjang sekitar 9 Km. Untuk melaluinya memakan waktu tempuh hingga 2 jam sampai finish di Jembatan Babrik, Kecamatan Tempuran, Kabupaten Magelang.

Sepanjang perjalanan kita akan disuguhi pemandangan sekitar sungai yang cukupe menarik, mulai dari tebing dan juga persawahan. Kita juga akan menjumpai masyarakat yang sedang beraktifitas, seperti memancing di pinggiran sungai sampai anak-anak yang sedang berenang.



Kami melewati jeram yang cukup banyak, mulai jeram yang kecil hingga jeram yang panjang dan berkelok-kelok. Beberapa kali perahu yang kami tumpangi tersangkut di bebatuan, akan tetapi itu tidak menjadi kendala bagi kami. Sepanjang perjalanan penuh dengan keseruan dan keceriaan. Kami berteriak saat melewati jeram yang curam dan cukup deras. Selain itu kami juga saling menyalip dan saling melancarkan serangan air ke perahu yang kami lewati. Di tengah perjalanan, saya dan beberapa teman yang lain juga sempat terjun dari perahu dan berenang. Airnya tenang dan tidak begitu dalam kok sehingga aman. Nggak usah takut lagi karena kita dibekali dengan pelampung khusus yang mampu menahan beban hingga 150 Kg.

Oh, ya, kita nggak perlu khawatir kehilangan moment saat berarung jeram, soalnya dari tim Progo Rafting sudah menyediakan fotografer profesional di beberapa sudut yang menarik saat kita mengarungi Sungai Progo. Tenang, kita bakal diberitahu kok sama pemandu kalau ada fotografer berada di depan kita. Jadi, nggak perlu lagi deh bawa-bawa kamera, karena bakal merepotkan saja. Hehe.


Di tengah perjalanan kami juga berhenti sekali. Selain beristirahat, kami juga sempat mengabadikan foto bergaya melompat dari bebatuan pinggir ke tengah sungai hingga hanyut terbawa arus. Kami juga sempat mengabadikan foto saat perahu kami terbalik. Bukan terbalik karena terkena arus deras ya, namun memang perahu sengaja kami balik. Percobaan pertama gagal, karena perahu terbalik sebelum sang fotografer membidik. Kami pun mencoba kembali dan hasilnya bisa dilihat sendiri. Keren banget kan?




Setelah beristirahat sejenak, kami melanjutkan perjalanan hingga ke finish. Perjalanan selama 2 jam itu pun aeperti tak terasa. Sesampainya di garis finish, kami disuguhi dengan kelapa muda sebagai penghilang dahaga dan pemulih stamina kami yang terkuras selama mendayung. Usai beristirahat dan menikmati kelapa muda, kami lalu dijemput dengan menggunakan angkot dan kembali menuju Hotel Puri Asri.


Pengalaman seru sekaligus menantang. Kapan-kapan lagi ya. Hehe. Terimakasih buat Mas Andy dan Progo Rafting sudah mengundang kami untuk menikmati arung jeram di Sungai Progo. Kalian luar biasa!

Progo Rafting

Address : JL. Cempaka No. 9 Magelang, Jawa Tengah - Indonesia

Phone : +62 293 365115 ext 106 - Fax : +62 293 364400

Mobile : 0812 273 5192 - Email : isnu_progo@yahoo.co.id
Arung Jeram bareng Progo Rafting : Seru, Mengasyikkan dan Bikin Ketagihan Arung Jeram bareng Progo Rafting : Seru, Mengasyikkan dan Bikin Ketagihan Reviewed by Achmad Muttohar on 1/28/2016 12:36:00 PM Rating: 5

Tidak ada komentar:

Diberdayakan oleh Blogger.