Ini Dia Teknologi Yang Digunakan Pada Kunci L

Ini Dia Teknologi Yang Digunakan Pada Kunci L
Ini Dia Teknologi Yang Digunakan Pada Kunci L
Sebagaimana kita tahu, kunci L adalah produk yang sering digunakan pada kebutuhan teknik. Tak heran bila banyak tempat jual kunci L yang menyediakan produk ini dengan beragam merk dan ukuran. Dan ternyata, kunci L juga diciptakan dengan standar khusus pada bahan dan bentuknya. Bagaimana sih standar khusus yang dimaksud itu? Berikut ini uraiannya.

1. S2 Materials
S2 materials ini merupakan pengembangan dari material Chrome Vanadium, dimana telah dihilangkan kadar karbonnya sehingga membentuk karakteristik logam yang baru yaitu lebih lentur dan fleksibel. Bahan logam ini sering digunakan sebagai bahan standar pada kunci L bentuk hexagonal.

Ini Dia Teknologi Yang Digunakan Pada Kunci L
Kunci L
Karakteristiknya yang lentur ini sangat diperlukan untuk dapat memberikan gaya sentrifugal saat digunakan, sehingga proses pelepasan maupun pemasangan baut L menjadi lebih cepat dan mudah. Karenanya, ketika suatu saat Anda mendapati kunci L yang Anda gunakan sedikit melentur, itu wajar saja dan tetap tidak mengurangi kekuatan kunci.

2. Shape model
Berdasarkan bentuk ujung matanya, kunci L dibedakan menjadi dua jenis. Yang pertama adalah model hexagonal shape atau kunci L standar. Model ini ciri utamanya terletak pada ujung matanya yang berbentuk segi enam (hexagonal). Sedangkan satuan yang digunakan pada kunci L hexagonal adalah mm dan inch.

Jenis kedua adalah kunci L bintang yang ciri utamanya terletak pada ujung mata yang berbentuk bintang dengan enam sisi. Kunci L bintang ini ditujukan untuk memudahkan pekerjaan pemasangan dan pelepasan baut L bintang. Kedua jenis kunci L ini bisa kamu temui dengan mudah di toko jual kunci L yang terletak di kotamu.

3. Standard dan ballpoint tip
Bentuk model pada kunci L sengaja di desain dengan beragam yaitu desain standard dan desain ballpoint tip. Desain standard merupakan desain yang paling banyak digunakan pada kunci L, dimana pada ujungnya sama dengan ukuran dari kunci L tersebut.

Kemudian desain ballpoint tip adalah desain yang bentuknya melingkar dan diaplikasikan pada salah satu ujung kunci L tersebut. Fungsinya adalah agar dapat lebih fleksibel dalam penggunaan sehingga posisi kunci tidak harus lurus.

Nah, itulah teknologi yang digunakan pada kunci L. Bagaimana? Sudah sedikit paham mengenai kunci L, bukan? Semoga bermanfaat ketika kamu memutuskan membelinya di toko jual kunci L di kotamu ya.
Ini Dia Teknologi Yang Digunakan Pada Kunci L Ini Dia Teknologi Yang Digunakan Pada Kunci L Reviewed by Achmad Muttohar on 1/12/2017 08:52:00 AM Rating: 5

5 komentar:

Diberdayakan oleh Blogger.